Relawan Bersama Anies Kami Siap (Beraksi) yang telah terbentuk di 17 kabupaten/kota se-Jawa Barat kembali mendeklarasikan pembentukan pengurus Koordinator Wilayah (Korwil) II Priangan Timur, meliputi Kabupaten Tasik, Kota Tasik, Kabupaten Banjar, Kabupaten Pangandaran, Kabupaten Ciamis dan Kabupaten Garut.
PERIANGAN | KBA – Relawan Bersama Anies Kami Siap (Beraksi) yang telah terbentuk di 17 kabupaten/kota se-Jawa Barat kembali mendeklarasikan pembentukan pengurus Koordinator Wilayah (Korwil) II Priangan Timur, meliputi Kabupaten Tasik, Kota Tasik, Kabupaten Banjar, Kabupaten Pangandaran, Kabupaten Ciamis dan Kabupaten Garut.
Ketua Korwil II Priangan Timur Gunawan Zulkarnaen mengatakan, deklarasi dan pembetukan kepengurusan relawan ‘Beraksi’ yang digelar, Selasa, 18 Januari 2022 kemarin sebagai wujud keseriusan para relawan dalam mendukung Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan maju pada Pilpres 2024.
Selain deklarasi dan pengukuhan kepengurusan ‘Beraksi’ tingkat kabupaten/kota dan kecamatan se-Priangan Timur, demikian kata Gunawan, pihaknya juga melakukan pembekalan terhadap para relawan. Dengan begitu, mereka diharapkan bisa langsung melakukan sosialisasi kinerja Gubernur Anies kepada masyarak di wilayahnya masing masing.
“Para relawan yang hadir terdiri dari berbagai latar belakang. Ada dari kalangan muda-mudi dan para pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM), nelayan, petambak dan kaum ibu atau emak-emak. Mereka juga sudah mengikuti pembekalan agar bisa langsung sosialisasi sosok Anies Baswedan dengan para pemilih di wilayahnya masing-masing,” ucapnya kepada KBA News, Rabu, 19 Januari 2022.
Dukungan masyarakat Priangan Timur kepada penggagas Gerakan Indonesia Mengajar itu disertai dengan keyakinan serta harapan. Misalnya, kalangan pelaku UMKM. Mereka berkeyakinan, jika Gubernur Anies terpilih menjadi Presiden 2024 akan membatu mendongkrak usaha mereka.
“Jadi harapan saya pengusaha home industry seperti kami ini ingin dibantu permodalan dan pemasaran, supaya produk kami lebih dikenal, penjualan meluas. Saya juga berharap, mudah-mudahan Pak Anies bisa mendongkrak para pelaku UMKM di Tasikmalaya. Saya mendoakan, mendukung untuk Pak Anies jadi Presiden,” ucap Akhsan, pelaku UMKM.
Senada, pelaku UMKM dari kalangan kaum muda Devi berharap, Gubernur Anies jika terpilih menjadi Presiden 2024 untuk membatu menghidupkan kembali produk kerajinan unggulan khas Tasik yang hampir tenggelam yaitu, tikar berbahan rumput mendong.
“Ya, ke Pak Anies kami minta tolong dibantu dicarikan solusinya, dan bukan itu saja, kerajinan Tasik yang terkenal bahkan sebagian sudah ekspor yang lama tenggelam, dan diharapkan bangkit kembali dengan campur tangannya bapak Anies,” harap Devi.
Di sisi lain, Devi juga mengungkapkan, alasan yang melatarbelakangi dukungannya kepada Gubernur Anies di Pilpres 2024. Di mata dia, selain kinerja dan prestasi, mantan Rektor Universitas Paramadina itu merupakan figur ideal untuk memimpin Indonesia yang akan datang.
“Pak Anies itu suatu yang beda. Pak Anies dikenal lembut, santun, orang yang tidak mudah emosi, orang yang terlalu sabar, apapun kritikan, celaan dibalas dengan prestasi. Maka dari itu saya sangat semangat untuk ikut memenangkan Bapak Anies,” demikian Devi. (kba)